-->

Belajar Dari Tewasnya Pendaki Gunung Piramida & Sekilas Tentang Gunung Piramida


 Belakangan ini, mendaki gunung menjadi begitu populer. Bahkan jalur-jalur pendakian pun kini menjadi sangat ramai dan terkadang juga suasana menjadi tidak begitu menyenangkan karena padatnya pengunjung.

Kendati demikian, ada beberapa gunung di Indonesia yang belum begitu populer dan terbilang masih sepi pengunjung. Salah satunya adalah gunung Piramid yang terletak di Bondowoso, Jawa Timur.

foto by instagram @adisusanto10

Gunung ini berada di sekitar jajaran pegunungan Saeng dengan ketinggian 1.521 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan diapit diantara gunung Salak, gunung Krincing, dan gunung Saeng. Gunung ini lokasi tepatnya di desa Curahdami, dusun Tegal Tengah kebupaten Bondowoso Jawa Timur.

Gunung ini berada tepat di tengah-tengah jajaran gunung lainnya, dan memiliki bentuk seperti piramida. Oleh karena itu, gunung Piramid ini dikenal dengan sebutan Puncak Gunung Piramid. Jika kalian ingin mendaki ke gunung ini, maka kalian harus mempersiapkan berbagai hal, mulai dari fisik hingga mental.

Adapun yang harus dipersiapkan antara lain:

1. Pahami rute yang akan ditempuh ketika akan mendaki gunung Piramid.

2. Membawa persediaan logistik terutama air, karena di gunung ini sulit diketemukan sumber mata air.

3. Gunakan perlengkapan mendaki yang aman.

4. Jangan malu bertanya tentang lokasi gunung kepada penduduk sekitar.

5. Lakukan pendakian pada siang hari, karena pada malam hari memiliki resiko yang lebih besar.

6. Rute yang akan ditempuh setelah kalian memarkir kendaraan di perkampungan penduduk adalah memasuki hutan pinus. Selanjutnya akan bertemu dengan padang ilalang yang menyelimuti pegunungan dan pendakian baru akan dimulai.

7. Dalam pendakian hendaknya sangat berhati-hati karena medan yang ditempuh memiliki kemiringan yang cukup ekstrim dan di sebelah kanan-kiri jalur pendakian berupa jurang yang cukup dalam, selain di kelilingi jurang di kanan dan kiri gunung, tekstur tanah di sana cukup licin serta mudah terjadi longsor.

8. Lama pendakian menuju puncak Piramid kurang lebih sekitar 6 jam, sangat sulit medan yang akan ditempuh.

sumber by mounture.com

0 Response to "Belajar Dari Tewasnya Pendaki Gunung Piramida & Sekilas Tentang Gunung Piramida"

Posting Komentar

IKLAN DALAM ARTIKEL

Iklan Tengah Artikel 1

IKLAN DALAM ARTIKEL 2

Iklan Bawah Artikel